Berita Sensasi : Pemerintah Cari Utang Lagi, Kali Ini Rp. 12 triliun
9:00:00 PM
Add Comment
Berita Sensasi : Pemerintah Cari Utang Lagi, Kali Ini Rp. 12 triliun - tidak tanggung-tanggung Pemerintah kini sedang mencari utang yang berjumlah sangat besar yaitu 12triliun rupiah. Dikutip dari Okezone.com, Kementerian Keuangan (Kemenkeu) akan kembali melakukan lelang Surat Utang Negara (SUN). Adapun target indikatif dari penerbitan SUN ini yakni Rp12 triliun. Dilansir situs Kemenkeu, lelang ini dilakukan dalam rangka memenuhi sebagian dari pembiayaan dalam APBN 2016. Adapun tanggal setelmen akan dilakukan pada 29 September 2016. Sementara untuk jumlah target maksimal dari penerbitan SUN tersebut, yakni Rp18 triliun.
Berikut rincian SUN yang akan dilelang, yakni seri SPN12170608 (reopening) jatuh tempo pada 8 Juni 2017. Seri FR0061 (reopening) jatuh tempo pada 15 Mei 2022 dengan kupon 7 persen. Seri FR0059 (reopening) jatuh tempo pada 15 Mei 2027 dengan kupon 7 persen, serta seri FR0072 (reopening) jatuh tempo pada 15 Mei 2036 dengan kupon 8,2 persen. Adapun alokasi pembelian nonkompetitif, yakni maksimal 50 persen dari yang dimenangkan untuk seri SPN. Sementara untuk seri FR, yakni maksimal 30 persen dari yang dimenangkan.
Harap-harap tidak terjadi keburukan atas Negera yang kita cintai ini.
0 Response to "Berita Sensasi : Pemerintah Cari Utang Lagi, Kali Ini Rp. 12 triliun"
Post a Comment